Deddy Mizwar ubah Jabar jadi basis Jokowi

Mantan Wakil Gubernur Jawa Barat, Deddy Mizwar menggelar pertemuan dengan Calon Wakil Presiden nomor urut 01, Ma’aruf Amin. Deddy Mizwar ubah Jabar jadi basis Jokowi

Didampingi oleh Tim Kampanye Nasional TKN Jokowi-Ma’aruf, Deddy bersama jubir membahas strategi kampanye ditanah Parahyangan.

Berbagai hal dibahas pada acara tersebut dari mana kita harus memulai pada November mendatang di Jabar.

Aktor kawakan juga mengatakan Jawa Barat adalah daerah yang paling padat populasinya dan secara geografis juga sangat luas, karenanya ini hanya masalah wakt utnuk menentukan kampanye disini.

Pasangan Capres-Cawapres Jokowi-Ma’aruf jelas tidak mungkin mendatangi seluruh daerah di Jabar, karenya saat ini kita bahas agar kampanye nanti bisa lebih efektif dan efisien.

“Bahas berbagai hal, berbagai masalah, daerah mana yang nanti Pak Kiai kunjungi mulai November di Jabar. Baru dibahas detail. Biar efektif kedatangan beliau di titik-titik mana, sehingga tepat sasaran,” kata Deddy di rumah Situbondo, Jakarta, Rabu 10 Oktober 2018.

Jadi pada November nanti kita hanya mendatangi daerah – daerah yang dianggap perlu dan penting saja.

Meski belum menentukan lokasi mana yang harus didatangi dan tidak, Deddy sudah positif dan bersemangat menanti datangnya bulan November.

“Jadi ke daerah yang dianggap penting saja. Sekaligus bawa narasi besar soal Nawacita yang ke depan akan dikembangkan bersama Pak Jokowi,” ujarnya.

“Baru kami mapping diputuskannya November ini. Akhir bulan bakal rapat lagi. Nanti Bogornya di mana, Depoknya di mana. Sukabumi, Cianjur, Garut, Tasik lewat jalur selatan. Jalur utara nanti dilihat lagi di minggu ke berapa. Setelah itu ke Kalimantan, Sumatera terus balik lagi ke Jawa Barat. Jadi enggak bolak balik satu hari, satu hari kan susah,” katanya.

Pemeran Naga Bonar ini membeberkan bahwa kunjugan dari Ma’aruf harus disiapkan dengan matang dan dilaksanakan sebaik-baiknya.

“Daerah-daerah itu dianggap perlu dikunjungi Pak Kiai. Selama ini dari undangan saja atau event tertentu yang beliau merasa perlu. Tapi nanti kunjungan ini atas dasar strategi. Ke daerah-daerah, kantong-kantong semakin baik,” tuturnya.

Deddy Mizwar pede ubah Jabar jadi basis Jokowi-“Daerah-daerah itu dianggap perlu dikunjungi Pak Kiai. Selama ini dari undangan saja atau event tertentu yang beliau merasa perlu. Tapi nanti kunjungan ini atas dasar strategi. Ke daerah-daerah, kantong-kantong semakin baik,” tuturnya.

Deddy pede ubah Jabar jadi basis Jokowi-Ma’aruf

Secara resmi Deddy telah menjadi juru bicara Tim Kampanye Nasional untuk pasangan capres nomor urut 01.

Dengan semangat dan optimisme Deddy mengatakan bahwa Jokowi-Ma’aruf akan menang di Jabar.

Deddy mengungkapkan bahwa dirinya telah memiliki strategei khusus dan telah mendata wilayah – wilayah mana saja yang akan menjadi basis Prabowo dan Jokowi. Dari perhitungannya tersebut Deddy yakin suara Jokowi akan menang di Jabar.

Pada kesempatan yang sama mantan aktor ini juga menambahkan Jokowi akan memberikan program khusus yang lebih realistis, nyata dan berkesinambungan.

“Insya Allah menang. Targetnya dibaliklah dari 2014. Kita baliklah, cukup insya Allah,” kata Deddy usai bertemu calon wakil presiden nomor urut 01 Ma’ruf Amin di rumah Situbondo, Jakarta, Rabu 10 Oktober 2018.

“Salah satu target yang perlu kita kunjungi, daerah Sukabumi, kapan Bandara Pelabuhan Ratu selesai. Bagaimana percepatan daerah di Jabar selatan, bagaimana retribusi aset, bagaimana perhutanan, sosial di Jabar selatan. Karena itu perlu diberitahu pada masyarakat,” katanya.